Taman Alam Lumbini - replika Pagoda Shwedagon

Aq mau lanjut cerita liburan kemarin ya.. (^_^)

Dalam perjalanan pulang dari kampung.. kami singgah sejenak di Taman  Alam Lumbini

Taman Alam Lumbini ini terletak di Desa Tongkoh , Kecamatan Dolatrayat , Kabupaten karo , dekat di wilayah daerah Tujuan Wisata Brastagi , 50 kilometer dari Medan , Sumatera Utara.

Lantas apa yang istimewa dari Taman Alam Lumbini ini sehingga banyak wisatawan , khususnya lokal yang datang berkunjung ?

Di dalam Taman Alam Lumbini ini ( dengan luas 3 ha ) telah dibangun replika Pagoda Shwedagon . dimana replika Pagoda Shwedagon ini merupakan replika tertinggi kedua di antara replika sejenisdi luar negeri yang berada di Birma , dan merupakan Pagoda tertinggi di Indonesia.

Taman Alam Lumbini dengan replika Pagoda Shwedagon ini mulai dibuka untuk umum sejak Oktober 2010 dan telah memegang 2 rekor MURI yaitu Pagoda tertinggi di Indonesia ( rekor pertama ) dan kebaktian yang dihadiri oleh bhiku terbanyak (rekor kedua ) ( sumber )

Banyak wisatawan yang ke sini untuk sekedar berfoto ( non buddhis ) sedangkan untuk yang buddhis sekalian juga untuk sembahyang..

Aku sendiri mengagumi keindahan arsitektur Pagoda ini.. berfoto disini itu kesannya seperti lagi di luar negeri gitu..siapa sangka ternyata itu hanyalah di Brastagi..hahaha..

Berikut aq share beberapa foto yang aq ambil.. ( dikarenakan dalam rangka libur lebaran , maka pengunjung Taman Alam Lumbini pun membludak sehingga foto-nya terlalu rame ).

1.Untuk menuju ke Pagoda kita akan melewati sebuah jembatan gantung , berikut foto di sekitar jembatan gantung tersebut.


2. Ini foto di luar Pagoda ( dekat jalan masuk ke pagoda ) dan di sekitar Pagoda.



3. Ini foto di dalam Kuil yang ada di Pagoda , kita diwajibkan untuk membuka sandal atau sepatu yang kita pakai untuk masuk ke dalam kuil.


 Dan sebagai penutup aq share foto besar Pagodanya ya..hahaha..



                                                                      with my mom...(^_^)



Kayak di Bangkok gitu kan?..hehehe...

Komentar

Gaphe mengatakan…
iya pertama kali liat, miriip banget sama di bangkok (yeaah meskipun saya blom pernah kesana).
ternyata ada juga yah tempat religi yang bisa dikunjungin sama masyarakat umum di wilayah Brastagi.
Arman mengatakan…
iya bener.. kalo dibilang itu di bangkok juga orang pasti percaya ya... :D
sewa villa di puncak mengatakan…
asli keren banget tuh, kapan2 klo main ke medan mau mampir ah.. hehehe
Amy mengatakan…
Serasa di Bangkok ya Batz he8...Ternyata negri kita masih byk t4 wisata yg indh, tak kalah dr LN :P
Dihas Enrico mengatakan…
taman lumbini tu kalo gaksalah tempat budha dilahirkan ya...??

saya suka lho liat bangunan bentuk kuil gitu...
di daerah dekat tempat saya ada...
tapi itu emang monestery...
:)
Call me Batz mengatakan…
All : yup.emang keren..kalo ke medan ya mampir aja ke lumbini hehe he
makmalf mengatakan…
Pas liat fotonya malah ga nyangka kalo itu bukan di Indonesia. haha
Arif Chasan mengatakan…
Sumatra mantap!!!
Andy mengatakan…
Wah kirain w itu,di thailand tau2'a di Sumatra mantap banget :)
Sampai pangling w,hehehe
dah w follow blog u,tolong follow back balik ya
Mulyani Adini mengatakan…
dilihat dari depan aja udah bagus dan asri...untuk jembatan gantungnya tidak masalah ya bila pengunjungnya banyak.

ternyata brastagi ada tempat wisata yang menarik..temenku gak pernah cerita.
outbound malang mengatakan…
kunjungan gan .,.
Belajarlah untuk bisa menerima sesuatu yang baru.,.
di tunggu kunjungan balik.na gan.,.
Outbound Training Malang mengatakan…
salam sukses gan, bagi2 motivasi .,
Pikiran yang positiv dan tindakan yang positiv akan membawamu pada hasil yang positiv.,.
ditunggu kunjungan baliknya gan .,.
trica jus mengatakan…
widiwh..... keren... disini ga ada semegah itu... :D
Souvenir Ulang Tahun mengatakan…
Bersyukur banget di indonesia masih ada daerah semenerik itu. semoga bisa menyusul ke sana deh.
silvi silviani mengatakan…
maksih gan infonya